ADVERTISING

Monday, August 12, 2019

Mau Nyalon Gubernur, Ini 7 Fakta Kontroversi Pasha Ungu saat Jadi Pejabat

Mau Nyalon Gubernur, Ini 7 Fakta Kontroversi Pasha Ungu saat Jadi Pejabat

 Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo Syamsuddin Said atau Pasha 'Ungu' meminta doa untuk kembali bertarung di Pilkada 2020 mendatang.
Ia bahkan tidak menampik telah menargetkan posisi Gubernur Sulawesi Tengah. Dengan keinginannya tersebut, Pasha berharap ada pintu yang membukakan jalannya menuju kursi gubernur.
Tak lupa dirinya juga akan melakukan banyak diskusi untuk mendapatkan masukan dari para senior, termasuk dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo.
Pasha diketahui telah menjadi pendamping Wali Kota Palu Hidayat sejak 17 Februari 2016. Selama tiga tahun menjadi wakil wali kota, nama Pasha makin santer dibicarakan karena beragam kontroversi. Berikut tujuh di antaranya:
1. Marahi ASN saat upacara
Belum lama dilantik menjadi wakil wali kota, Pasha sempat marah-marah pada aparatur sipil negara yang tertawa saat dia memasuki mimbar untuk memimpin upacara di Balai Kota Palu.
"Apa motif saudara-saudara tertawa terbahak-bahak? Saya malu karena ada yang tertawa terbahak-bahak saat saya masuk. Next (selanjutnya), saya tidak mau ini terulang lagi. Polisi Pamong Praja harus mengecek yang tertawa itu," kata Pasha, di hadapan sekitar 1.500 pegawai pemerintah dari tingkat kota sampai kelurahan.
2. Remehkan jurnalis
Perilaku Pasha terhadap awak media juga pernah mendapat sorotan. Belum genap sepekan dilantik, Pasha melontarkan kata-kata yang terkesan meremehkan profesi jurnalis.
"Saya ini sekarang sudah pejabat, bukan lagi artis. Kamu orang cuma kontributor kan," kata jurnalis MNC Grup Ridwan Lapasere, menirukan ucapan Pasha padanya kala itu.
3. Merokok saat dilantik
Hidayat dan Pasha merokok - (Instagram/@adeliapashaofficial)
Hidayat dan Pasha merokok - (Instagram/@adeliapashaofficial)
Di bulan yang sama, tersebar foto Pasha mengenakan seragam resmi pejabat negara sambil memegang rokok. Ia tertangkap kamera tengah merokok di sebelah Hidayat, yang juga sama-sama mengisap rokok.
Foto itu diduga diambil pada hari digelarnya prosesi pelantikan pejabat pemerintahan di Kota Palu.
4. Diminta mundur Ketua DPRD Palu
Pasha pernah diminta mundur dari jabatannya oleh Ketua DPRD Palu Iqbal Andi Mangga pada Maret 2017 karena tampil bersama Ungu di Malaysia dan Singapura.
Ia dianggap menyalahi etika sebagai pejabat publik dengan manggung untuk keperluan komersial.
5. Gaya rambut dikucir
Pasha Ungu. [Instagram]
Pasha Ungu. [Instagram]
Lagi-lagi, dengan mengenakan seragam dinas, Pasha Ungu kembali menuai kontroversi pada Januari 2018. Kali ini karena gaya rambutnya.
Rambutnya tampak tipis di kedua sisi, sementara di bagian tengah lebih panjang dan dikucir. Namun, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menilai, Pasha tak menyalahi undang-undang atau pertauran dengan gaya rambutnya itu.
6. Tidur di tenda dan bantu pengungsi gempa
Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo Said alias Pasha Ungu ikut angkat galon. [Instagram/pashaholic.vm]
Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo Said alias Pasha Ungu ikut angkat galon. [Instagram/pashaholic.vm]
Meski beberapa kali mendatangkan komentar negatif, pada September 2018, saat Palu, Donggala, dan sekitarnya dihantam bencana gempa bumi 7,4 SR dan tsunami, Pasha menuai pujian.
Kala itu, ketika banyak orang sulit menghubunginya, beredar foto Pasha bersama sang istri, Adelia, tidur di tenda bersama para pengungsi yang lain. Selama melakukan peninjauan, Pasha juga banyak memberi bantuan tenaga, seperti mengangkat galon.
7. Menangis nyatakan siap mundur
Namun, tak lama pascagempa, Pasha justru menyatakan siap mengundurkan diri dari jabatannya bila tidak mampu menyelesaikan persoalan yang mendera daerahnya. Menurut dia, kalau pascagempa masyarakat memintanya mundur, dirinya siap.
"Saya secara pribadi sebagai Wakil Wali Kota Palu, kalau memang dianggap tidak maksimal menjalankan pemerintahan, saya tidak ada masalah, saya siap diturunkan atau mengundurkan diri," ujar Sigit sembari meneteskan air mata di kantor DPRD Palu, Sulawesi tengah, Rabu (17/10/2018), seperti diberitakan Antara.

Viral Polwan Pasukan Perdamaian PBB asal Jogja, Ini 7 Potret Briptu Ima

Viral Polwan Pasukan Perdamaian PBB asal Jogja, Ini 7 Potret Briptu Ima

 Sosok wanita berhijab bernama Hikma Nur Syafa atau Briptu Ima kini tengah menjadi bahan pembicaraan. Banyak orang yang terpikat dengannya.
Publik mengenal figur Briptu Ima lewat serangkaian foto yang diunggah di media sosial. Pesonanya terpancar dari perpaduan paras ayu dan seragam gagah yang dikenakan. 
Setelah ditelusuri, akun Instagram pribadinya yakni @hikmanursyaa memiliki pengikut sejumlah 88.000. Dalam setiap unggahan pun selalu dibanjiri like dan komentar dari netizen.
Sementara itu bila menengok jejak karienya, polwan cantik asal Yogyakarta itu diketahui pernah bertugas menjadi polisi lalu lintas pada 2013.
Namun kini Briptu Ima tengah menjalani tugas sebagai pasukan perdamaian PBB di Afrika Tengah. Ia tergabung dalam Satgas FPU 1 MINUSCA Polri.
Di sana, ia dituntut fasih berkomunikasi dengan bahasa Prancis serta mengoperasikan senjata untuk melindungi penduduk setempat
Menariknya di tengah padatnya aktivitas yang dijalani, Briptu Irma masih menyempatkan waktu untuk memamerkan gaya di Instagram.
Lebih jelasnya, inilah 7 potret Briptu Ima, polisi cantik pasukan berdamaian PBB asal Yogyakarta.1. Bripda Irma menunjukkan suara merdu saat bernyanyi bersama rekan-rekannya
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
2. Dari sederet foto unggahannya, ia kerap memamerkan ekspresi tersenyum
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
3. Waktu pulang ke Yogyakarta, dihabiskan dengan jalan-jalan
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
4. Jago mengoperasikan senjata saat bertugas
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
5. Menjadi agen perdamaian yang dekat dengan penduduk setempat
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
6. Sering mengunggah foto dengan bumbu kata-kata bijak
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
7. Saudara perempuan Briptu Irma memiliki profesi sebagai polisi
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)
Briptu Ima, pasukan perdamaian PBB asal Yogyakarta. (Instagram/@hikmanursyaa)